Fisiologi dan Perkembangan

Selamat datang di Laboratorium Fisiologi dan Perkembangan Jurusan Biologi, Fakultas MIPA, Universitas Sriwijaya. Laboratorium Fisiologi dan Perkembangan berada di lantai dua pada Jurusan Biologi. Laboratorium Fisiologi dan Perkembangan digunakan sebagai fasilitas mahasiswa dalam melakukan kegiatan praktikum dan penelitan mahasiswa.

Sebagai bagian dari lembaga penyelenggara pendidikan tinggi, Laboratorium Fisiologi dan Perkembangan  Jurusan Biologi FMIPA Universitas Sriwijaya merupakan :

  • Laboratorium pendidikan dan penelitian di Jurusan Biologi FMIPA UNSRI yang melaksanakan Tridharma Perguruan Tinggi sesuai dengan Visi dan Misi Universitas dan Fakultas.
  • Berperan memberikan layanan pendidikan melalui layanan praktikum dan Layanan penelitian  dan dan pengabdian kepada masyarakat

Laboratorium Fisiologi dan Perkembangan dipimpin oleh kepala laboratorium yaitu Dra. Nina Tanzerina, M.Si.

Staf Dosen kelompok bidang ilmu fisiologi dan perkembangan adalah sebagai berikut:

  • Dr. Arum Setiawan, M.Si.
  • Dra. Harmida, M.Si
  • Drs. Juswardi, M.Si
  • Dr. Sarno, M.Si
  • Singgih Triwardana, S.Si., M.Si
  • Kamila Alawiyah, S.Si.,M.Si.

Sebagai laboratorium layanan pendidikan, Laboratorium Fisiologi dan Perkembangan memberikan pelayanan kegiatan pembelajaran melalui pelaksanaan Praktikum sesuai Kurikulum yang berlaku dan melayani ± 250 Mahasiswa per tahun. Jenis kegiatan di Laboratorium Fisiologi dan Perkembangan yaitu:

  • Struktur Tumbuhan
  • Struktur Hewan
  • Fisiologi Tumbuhan
  • Fisiologi Hewan
  • Kultur Jaringan
  • Parasitologi
  • Biologi Umum
  • Perkembangan Tumbuhan
  • Perkembangan Hewan
  • Mikroteknik
  • Ekofisiologi Tumubuhan
  • Ekofisiologi Hewan

Adapun alat-alat di laboratorium ini meliputi : oven, mikroskop, fotomikroskop, centrifuge, spektrofotometer, laminar air flow, pH meter, autoklaf, timbangan analitik, chlorofil contentmeter, leave area, mikrotom, lemari pendingin, dan timbangan digital. Terdapat juga berbagai awetan hewan yang diambil saat kegiatan kuliah lapangan mahasiswa Jurusan Biologi.

Laboratorium Fisiologi dan Perkembangan telah diterapkan sebagai fasilitas penelitian dan untuk memberikan pelayanan kepada mahasiswa/dosen/civitas akademika yang lainnya yang melakukan penelitian dan pengabdian pada masyarakat terutama terkait dengan bidang Fisiologi dan Perkembangan.

Fasilitas alat-alat pada Laboratorium Fisiologi dan Perkembangan